Mippedia:Kode Etik
|
|
Halaman ini merupakan sebuah pedoman yang disarankan di Mippedia
Pedoman berfungsi sebagai konsensus yang disarankan. Meskipun peraturan nya tidak seketat peraturan kebijakan, isinya harus dipertimbangkan dan diikuti oleh semua pengguna |
Halaman ini menetapkan kode etik yang mengatur perilaku pengguna, kontributor, dan pengelola di lingkungan Mippedia. Kode etik ini bertujuan menciptakan ruang kolaborasi yang saling menghormati, produktif, dan berfokus pada pengembangan ensiklopedia.
Kode etik berlaku untuk seluruh interaksi yang terjadi di Mippedia, termasuk penyuntingan artikel, diskusi, dan komunikasi antar pengguna.
Prinsip umum
Seluruh pengguna Mippedia diharapkan bertindak dengan itikad baik, saling menghormati, dan menjunjung tinggi tujuan bersama dalam membangun ensiklopedia.
Perbedaan pendapat adalah hal yang wajar, namun harus disampaikan secara beradab dan berbasis isi, bukan personal.
Sikap saling menghormati
Pengguna diharapkan untuk menghormati sesama pengguna tanpa memandang latar belakang, menghindari serangan pribadi, hinaan, atau perendahan, tidak melakukan perundungan, intimidasi, atau pelecehan.
Diskusi harus berfokus pada isi dan perbaikan artikel, bukan pada individu.
I'tikad baik
Setiap kontribusi dan interaksi di Mippedia diasumsikan dilakukan dengan niat baik, kecuali terbukti sebaliknya. Pengguna diharapkan terbuka terhadap koreksi, tidak bersikap defensif berlebihan, bersedia berdiskusi secara rasional.
Komunikasi yang pantas
Dalam komunikasi tertulis harap untuk menggunakan bahasa yang sopan dan jelas, hindari kata - kata kasar atau provokatif, hindari nada meremehkan atau menggurui.
Humor dan gaya santai diperbolehkan selama tidak merugikan pihak lain.
Fokus pada konten
Tujuan utama Mippedia adalah pengembangan artikel. Oleh karena itu konflik personal tidak boleh dibawa ke dalam penyuntingan, penyuntingan tidak boleh digunakan sebagai alat pembalasan, diskusi harus diarahkan pada peningkatan kualitas konten.
Konflik dan perbedaan pendapat
Apabila terjadi perbedaan pendapat harap untuk mengutamakan diskusi berbasis sumber, hindari eskalasi konflik, gunakan mekanisme yang tersedia untuk mencapai kesepakatan.
Keputusan di dalam diskusi dapat diambil untuk menjaga kelancaran pengelolaan ensiklopedia.
Penyalahgunaan
Perilaku berikut dianggap melanggar kode etik apabila semua pengguna dan pengurus melakukan vandalisme, memanipulasi isi secara sengaja, menyalahgunaan akun atau identitas, melakukan gangguan berulang terhadap proses penyuntingan.
Pelanggaran dapat dikenai tindakan sesuai kebijakan yang berlaku.
Netralitas dan integritas
Pengguna diharapkan menjaga integritas ensiklopedia dengan tidak memaksakan sudut pandang pribadi, tidak menyalahgunakan Mippedia untuk kepentingan tertentu, tidak memanipulasi sumber atau informasi.
Tanggung jawab pribadi
Setiap pengguna bertanggung jawab atas kontribusi dan perilakunya sendiri. Kebebasan berkontribusi disertai dengan tanggung jawab untuk menjaga lingkungan kolaboratif yang sehat.
Penegakan kode etik
Pelanggaran terhadap kode etik dapat ditindak melalui peringatan, pembatasan kontribusi, tindakan lain sesuai kebijakan yang berlaku.
Penegakan dilakukan untuk menjaga kualitas komunitas, bukan sebagai bentuk hukuman semata.
Peninjauan
Kode etik ini dapat diperbarui apabila diperlukan untuk menyesuaikan dengan perkembangan komunitas dan kebutuhan Mippedia.